Whatsapp akan sediakan fitur Video Call

Juni 13, 2016





asset awiopen-video call untuk whatsapp


awi


                 WhatsApp, sebagai salah satu aplikasi perpesanan instan yang kini sedang naik daun dengan berbagai fitur baru yang diluncurkannya secara besar-besaran, tampaknya belum cukup puas memberikan pembaruan untuk memudahkan para penggunanya. Kali ini, kabarnya bahkan WhatsApp tengah dalam upayanya menyempurnakan fitur terbaru mereka yang memungkinkan para pengguna WhatsApp melakukan video call.

Hal tersebut bahkan telah terlihat pada aplikasi terbaru WhatsApp beta v2.16.80 yang ada di Google Play Store. Di aplikasi WhatsApp terbaru tersebut, terdapat fitur yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan panggilan video ke pengguna WhatsApp lainnya. Berdasarkan screenshot yang telah banyak bertebaran di dunia maya, fitur tersebut dapat diakses melalui Chat Room. Pengguna WhatsApp dapat memilih apakah akan melakukan panggilan berupa audio atau video.

Baca Juga:

Sementara itu, kabar lainnya juga menyebutkan jika WhatsApp tengah merencanakan untuk menghadirkan fitur yang memungkinkan penggunanya untuk mengundang seseorang ke grup chat dengan menggunakan URL, QR Code, hingga NFC tag.


asset awiopen-video call fitur whatsapp


Sedangkan untuk fitur video call yang dihadirkan WhatsApp itu sendiri pun rumornya bahkan telah mencuat sejak akhir tahun lalu, sebelum akhirnya muncul versi Beta dari aplikasi WhatsApp terbaru. Hal itu pertama kali diketahui dari sebuah screenshot pengguna WhatsApp pada sebuah situs web yang berasal dari Jerman.

Dan yang benar saja tak hanya menghadirkan fitur video call tersebut, WhatsApp akhir-akhir ini juga banyak dirumorkan akan turut menghadirkan sejumlah fitur terbaru lainnya seperti halnya Call Back, Voice Mail, hingga fitur pengiriman yang memungkinkan para penggunanya untuk saling berkirim file dengan format Zip. Dengan kata lain, jika pengguna WhatsApp ingin mengirimkan sejumlah file sekaligus dapat mengompresikannya kedalam bentuk Zip. Sehingga, pengiriman sejumlah file tersebut dapat lebih efisien.

Nah, untuk kalian para pengguna aktif WhatsApp pastinya patut untuk menunggu kabar selanjutnya dari aplikasi yang identik dengan warna hijau tersebut. Dan berharap, semua fitur yang tengah dipersiapkan WhatsApp tersebut dapat segera terealisasi.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »